Setelah dihebohkan dengan pernyataan dari Ketua Umum PSSI, Edy Rahmayadi yang menganggap pemain Timnas Indonesia yang bergabung bersama klub asing tidak memiliki jiwa nasionalisme, PSSI nampaknya semakin memagari dengan ketat pemain Timnas Indonesia agar tidak berkarier diluar negeri.
Seakan tidak ingin kecolongan lagi, Federasi Sepakbola Indonesia tersebut mempersulit sebuah klub asing yang ingin merekrut salah satu pemain Timnas Indonesia.
Klub asing yang berasal dari Malaysia yakni Kuala Lumpur FA yang berhasil promosi ke kasta tertinggi Liga Malaysia memang berniat untuk memenuhi slot pemain Asean yang belum mereka maksimalkan.
Pemain asal Indonesia menjadi incaran utama klub yang berjuluk The City Boys tersebut karena karakter permainan pesepakbola Indonesia yang tidak jauh berbeda dengan pemain Malaysia.
“Memang kami sudah lama mencoba mendapatkan pemain dari Indonesia karena permainan dan budaya mereka tidak jauh berbeda dengan liga kita,” ujar Presiden KLFA, Datuk Seri Adnan dilansir dari striker.id (16/12/2017).
KLFA yang sudah berkomunikasi dengan pihak klub pemain Timnas Indonesia tersebut mengaku sudah menemui kata sepakat dan pihak klub asal Indonesia sudah rela melepaskan pemainnya ke kompetisi Liga Super Malaysia.
Namun ternyata kesepakatan antar klub belum mampu memuluskan jalan pemain Timnas Indonesia yang memang belum bisa disebutkan namanya tersebut.
Pihak KLFA harus menunggu persetujuan dari PSSI karena status pemain tersebut merupakan bagian dari skuad Timnas Indonesia.
“Pemain itu sudah setuju untuk bergabung dengan Kuala Lumpur, namun ia tidak mendapatkan persetujuan dari PSSI. Tapi, dia kini berusaha untuk memastikan dia boleh bersama kami,” kata Presiden KLFA, Datuk Seri Adnan Md Ikhsan dikutip dari striker.id (16/12/2017).
Bagi Kuala Lumpur FA kedatangan pemain yang berasal dari Indonesia pastinya akan menambah dukungan dari suporter karena cukup banyak warga negara Indonesia berada di kawasan Lembah Klang.
Bakat muda tanah air khususnya yang tergabung dalam skuad Timnas Indonesia sepertinya untuk tahun-tahun ini masih dalam pengawasan PSSI.
Banyaknya event pada 2018 mendatang ditambah Indonesia menjadi tuan rumah ajang bergengsi Asian Games 2018 dan AFF Cup 2018 membuat PSSI memagari ketat para punggawa Timnas Indonesia.
Setelah kecolongan saat tiga pemain Timnas Indonesia bergabung bersama klub asing, PSSI sepertinya dengan tegas dan ketat mengawasi para pemain Timnas Indonesia yang sedang didekati klub asing.
Seperti yang sudah kita ketahui pemain Timnas Indonesia yakni Evan Dimas dan Ilham Udin sudah resmi berseragam klub Malaysia, Selangor FA.
Sementara eks Persija Jakarta, Ryuji Utomo sudah resmi pindah ke kompetisi kasta kedua Liga Thailand bersama PTT Rayong.
sumber: uc news